Dampak dan Hindari Terlalu Lama Memakai High Heels

Dampak dan Hindari Terlalu Lama Memakai High HeelsPerempuan selalu ingin tampil cantik. Entah itu didepan pria idaman maupun teman-temannya. Keinginan untuk tampil cantik tersebut kadang mengalahkan segalanya. Termasuk rasa sakit ketika terlalu lama menggunakan sepatu berhak tinggi atau high heels demi tampil seksi. Padahal, hal itu bisa merugikan kesehatan.

“Jika tidak disertai dengan istirahat, bisa menyebabkan low back pain atau nyeri pinggang bawah dan cervical root syndrome atau nyeri leher punggung atas,”ujar fisioterapis Siloam Hospitals Surabaya Niniek Soetini SST Ft MFis.

Keluhan nyeri pinggang bawah dan nyeri leher punggung atas itu bahkan mendominasi pasien yang dating ke bagian fisioterapi Siloam Hospitals. Per bulan ada 2.500 pasien di bagian fisioterapi. Diantara jumlah tersebut, 40 persennya atau seribu orang mengalami keluhan nyeri pinggang bawah dan nyeri leher punggung atas. Khusus untuk perempuan, mayoritas memang disebabkan pemakaian high heels yang terlalu sering.

Sementara itu, sebagian lainnya, baik laki-laki maupun perempuan, disebabkan terlalu lama duduk mengetik di depan computer tanpa istirahat, mengangkat beban berat, serta otot jarang dilatih olahraga, tapi langsung pakai mengerjakan sesuatu yang berat.

Untuk mengatasinya, setiap dua jam sekali harus istirahat paling tidak 5-10 menit. Jika memakai high heels, harus dilepas dulu dan jika mengetik, tubuh harus diistirahatkan dengan jalan-jalan sebentar.